Mengapa Kentut Berbau? ~ Istilah medis untuk kentut adalah
flatulence. Rata-rata orang kentut sebanyak sekitar tiga belas kali setiap
hari. Seberapa keras bunyi kentut ini bergantung pada seberapa cepat gas
dikeluarkan dari bagian belakang dan seberapa ketat otot sphincter nya.
Flatulence adalah gas yang tertelan oleh
mulut atau yang diproduksi oleh tubuh. Sembilan puluh Sembilan persen dari gas
ini (oksigen, nitrogen hydrogen dan karbondioksida) tidak berbau dan tidak
berwarna.Tetapi yang kurang dari satu persen adalah yang membuat kentut berbau
sangat busuk yakni hydrogen sulfide, ammonia dan metana.
Makanan yang Anda konsumsi mempengaruhi
seberapa banyak Anda kentut dan seperapa baunya. Makanan penghasil gas seperti
kacang, sayuran seperti brokoli dan makanan yang digoreng akan meningkatkan
jumlah kentut yang Anda hasilkan. Makanan seperti daging dan telur bisa membuat
kentut Anda berbau busuk.